10 Aplikasi Perpustakaan Digital Gratis Berbasis Web

aplikasi perpustakaan digital

10 Aplikasi Perpustakaan Digital Gratis Berbasis Web – Literasisosial.com – Di era teknologi informasi ini semua informasi dapat tersebar dengan cepat. Semua lini kehidupan merasakan dampak perkembangan teknologi informasi ini termasuk perpustakaan. Perpustakaan di era saat ini jika tidak menerapkan teknologi informasi tentu akan ditinggal oleh pengguanya. Untuk itu, perpustakaan harus mampu menghadirkan pelayanan daring salah satunya menyediakan pelayanan digital. Kehadiran perpustakaan digital tentunya akan menjadi nilai tambah perpustakaan terlebih jika perpustakaan dapat menyediakan pelayanan digital berbasis web dan pelayanan digital berbasis android/IOS yang dapat diakses oleh pengguna dari mana saja dan kapan saja selama terhubung dengan internet

Pengertian Aplikasi Perpustakaan Digital

Penerapan perpustakaan digital tidak terlepas dari sistem informasi perpustakaan atau dikenal dengan sistem automasi perpustakaan. Tidak mungkin perpustakaan dapat beralih atau menyediakan pelayanan digital namun perpustakaan tersebut belum menerapkan sistem automasi pada kerumahtanggannya. Maka dari itu, penerapan aplikasi perpustakaan digital erat kaitannya dengan sistem automasi.

Aplikasi perpustakaan digital adalah seperangkat aplikasi yang dibuat oleh perpustakaan untuk menyediakan layanan koleksi secara digital (elektronik). Biasanya perpustakaan yang sudah menyebut diri sebagai perpustakaan digital akan menghilangkan pelayanan secara fisik. Namun di Indonesia sendiri, perpustakaan lebih memilih kedalam istilah perpustakaan Hybrid, yakni menyediakan layanan fisik dan juga layanan digital untuk alternatif.

Di era new normal ini, memiliki aplikasi perpustakaan digital tentu menjadi keunggulan suatu perpustakaan agar tetap menjangkau pengguna secara daring. Maka dari itu, saat ini banyak perpustakaan yang berlomba-lomba untuk membuat perpustakaan digital berbasis web maupun perpustakaan digital berbasis android.

Dengan Perpustakaan digital, pengguna dapat mengakses berbagai koleksi perpustakaan seperti ebook, eskripsi, ejournals, emagazines, ebulletin dan sebagainya dari mana saja dan kapan saja secara online. Jadi, keuntungan kita menggunakan aplikasi perpustakaan digital adalah menghemat waktu untuk berkunjung ke Perpustakaan namun tetap bisa membaca koleksi seperti ebook secara gratis. Tentunya dengan adanya syarat dan ketentuan yang berlaku pada perpustakaan masing-masing jika kita ingin melakukan peminjaman atau mendownload buku.

Aplikasi Perpustakaan Digital Berbasis Web

Sesuai dengan namanya, aplikasi perpustakaan digital berbasis web merupakan penerapan aplikasi perpustakaan yang berperan untuk menyediakan koleksi-koleksi agar dapat diakses secara daring/online menggunakan smartphone maupun komputer melalui web browser sebagai media utama pengaksesnya. Biasanya perpustakaan digital berbasis web ini dapat diakses dengan mengetikkan alamat url/domain di web browser.

Saat ini, penerapan aplikasi perpustakaan digital berbasis web merupakan yang paling banyak diterapkan oleh perpustakaan. Pasalnya, penerapan aplikasi dengan model ini tidak membutuhkan keahlian khusus untuk membangun dan mengelola sehingga dapat ditangani oleh Perpustakaan secara mandiri.

Contoh aplikasi perpustakaan digital berbasis web ini cukup beragam, mulai dari repository institusi yang menyediakan koleksi internal civitas akademik (biasanya kampus dan lembaga penelitian) dan juga Aplikasi Katalog ebook (ebrary) yang dapat diakses oleh anggota maupun non anggota.

Aplikasi Perpustakaan Digital Berbasis Android/IOS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *