Peringatan Hari Literasi Nasional 2022 : Gubernur Sumatera Utara Mencanangkan Gerakan Sumut Membaca

Gubernur Sumatera Utara Mencanangkan Gerakan Sumut Membaca

literasisosial.com – Berita Kegiatan, Kamis 8 September 2022 Komunitas dan TBM Literasi Sosial turut hadir secara virtual/daring memeriahkan acara peringatan Hari Literasi Nasional 2022  yang diselenggarakan GPMB (Gerakan Pemasyarakatan Minat Baca) Sumatera Utara.

Acara yang berlangsung secara luring di Aula Tengku Rizal Nurdin Rumah Dinas Gubernur Sumatera Utara. Kegiatan yang diikuti pelajar,mahasiswa, pegiat literasi dan tenaga pendidik secara langsung maupun virtual/daring dari berbagai  kabupaten/kota se-Sumut tersebut diharapkan dapat meningkatkan semangat dan minat baca masyarakat Sumut, khususnya generasi muda.

Gubernur Sumut Edy Rahmayadi dalam sambutannya menyampaikan “Ini kita lakukan untuk meningkatkan literasi masyarakat kita, minat ini harus kita tumbuhkan dahulu”. Dalam rangka peringatan Hari Literasi Nasional 2022 tersebut, juga ditandai dengan kegiatan membaca buku secara serentak selama 15 menit (pukul 09.00-09.15 WIB) oleh Gubernur Sumut Edy Rahmayadi dan Ketua TP PKK Sumut Nawal Lubis, serta ribuan peserta dari berbagai daerah di Sumut.

Gubernur Sumut Edy Rahmayadi tampak serius membaca buku berjudul “Filosofi Teras”. sedangkan Ketua Gerakan Pemasyarakatan Minat Baca (GPMB) Sumut Nawal Lubis membaca buku berjudul “Bicara Itu Ada Seninya”.  Ratusan pelajar dan mahasiswa yang hadir juga tampak serius membaca bukunya masing-masing.

Gubernur Sumut Edy Rahmayadi juga menyampaikan motivasi kepada para pelajar untuk lebih giat lagi belajar dan membaca buku. Karena buku adalah sumber ilmu pengetahuan dan jendela dunia. Semakin banyak buku yang dibaca, semakin banyak pula ilmu yang diperoleh dan wawasan semakin luas.

ilmu terus berkembang. Jadi ilmu harus terus diperbarui.  “Ilmu itu sangat penting, orang yang paling miskin di dunia adalah orang yang tak berilmu” kata Gubernur Sumut Edy Rahmayadi.

Literasi Sosial dalam 2 tahun terakhir juga telah turut serta berkontribusi membantu pemerintah sumut dalam menggelorakan minat baca dan menulis masyarakat melalui TBM Literasi Sosial.

TBM Literasi Sosial yang telah berdiri sejak 01 September 2020 Selama ini kegiatan yang di buat TBM Literasi Sosial sangat interaktif guna meningkatkan minat baca khususnya anak-anak seputaran TBM Literasi Sosial. TBM Literasi Sosial berlokasi di JL.A.R Hakim GG Pendidikan LR XI No.8 Kota Medan (Cek di Google Maps “ TBM Literasi Sosial ”).

Semoga melalui peringatan Literasi Nasional 2022 seluruh lapisan masyarakat sumatera utara dapat berkolaborasi dalam mensukseskan pencanangan sumut membaca oleh gubernur sumatera utara bapak edy rahmayadi.

Buku merupakan jendela dunia, ayo sama-sama membaca guna meningkatkan indeks literasi masyarakat.

Salam Literasi

     

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *